Jumat, 30 November 2012



MEDIA ALAT YANG BERSIFAT BENDA(MATERIIL)
 DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI)

Media adalah alat, metode, dan teknik yang digunakan dalam rangka meningkatkan efektifitas komunikasi dan interaksi edukatif antara guru dan siswa dalam proses pendidikan dan pengajaran di sekolah”.Bila media adalah sumber belajar, maka secara luas media dapat diartikan dengan manusia, benda, ataupun peristiwa yang memungkinkan anak didik memperoleh pengetahuan dan ketrampilan.
Dalam pemilihan media pengajaran agama, hendaknya disesuaikan dengan tujuan pengajaran agama itu sendiri, bahan / materi yang akan disampaikan, ketersediaan alat, pribadi guru, minat dan kemampuan siswa, dan situasi pengajaran yang akan berlangsung dan lain-lain, sehingga penggunaan media bukan sekedar upaya untuk membantu guru dalam mengajar, tetapi lebih dari itu, yaitu sebagai usaha yang ditujukan untuk memudahkan siswa  dalam mempelajari pengajaran agama.
“Alat yang bersifat benda”
 Pertama, media tulis, seperti Al-Qur’an, Hadis, Tauhid, Fiqih, Sejarah.
Kedua, benda-benda alam seperti hewan, manusia, tumbuh-tumbuhan dan lain-lain.
Ketiga, gambar-gambar yang dirancang seperti grafik.
Keempat, gambar yang diproyeksikan, seperti video, transparan.
Kemudian daripada itu, media pendidikan agama dapat juga diartikan semua aktifitas yang ada hubungannya dengan materi pendidikan agama, baik yang berupa alat yang dapat diperagakan maupun teknik / metode yang secara efektif dapat digunakan oleh guru agama dalam rangka mencapai tujuan tertentu dan tidak bertentangan dengan ajaran Islam.
Kelebihan :
  1. Dengan menggunakan media ini  siswa akan lebih mudah memahai.
  2. Media yang di gunakan mudah di dapatkan
  3. Bisa membuat akhlak seseorang menjadi lebih baik
  4. Mengajari mereka perkara-perkara syariat yang mesti diketahui
Kekurangan :
  1. Akan sulit di mengerti apabila tidak sungguh –sungguh
Langkah – langkah penerapan :
  1. Jelaskan tujuan yang akan di capai
  2. Jelaskan terlebih dahulu apa yang harus dilaksankan oleh perseta didik, selama proses pembelajaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar